PROFIL KEMAMPUAN REPRESENTASI TRANSLASI DAN INTERPRETASI PADA TOPIK MEDAN LISTRIK

Authors

  • Ike Festiana Program Studi Teknik Informatika, Universitas Nahdlatul Ulama Lampung
  • Agus Setiawan Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Pendidikan Indonesia
  • Muslim Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Pendidikan Indonesia

Keywords:

Translasi, Interpretasi, Kelancaran Representasi, Medan Listrik

Abstract

Kelancaran representasi Fisika terdiri dari kemampuan translasi dan interpretasi. Kemampuan translasi diartikan sebagai perubahan suatu bentuk representasi ke bentuk representasi lainnya. Sedangkan interpretasi adalah kemampuan memberikan suatu arti. Kelancaran representasi diartikan sebagai kemampuan mahasiswa untuk mentranslasi dan menginterpretasikan data dari suatu representasi ke representasi yang lainnya. Medan listrik merupakan salah satu topik pada perkuliahan Fisika Dasar. Metode pengolahan data dilakukan secara kuantitatif. Sampel penelitian adalah 25 mahasiswa Program Studi Teknik Informatika di salah satu Universitas Swasta di Provinsi Lampung pada semester Ganjil tahun 2022/2023. Data penelitian berasal dari hasil tes kemampuan translasi dan interpretasi yang dikerjakan oleh mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa telah melakukan translasi dan interpretasi namun, masih dalam kategori sedang dan tinggi. Namun, masih terdapat mahasiswa yang kesulitan dalam melakukan translasi dan interpretasi dikarenakan pemahaman mahasiswa terkait translasi dan interpretasi masih kurang.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-12-14

How to Cite

Festiana, I. ., Setiawan, A. ., & Muslim. (2023). PROFIL KEMAMPUAN REPRESENTASI TRANSLASI DAN INTERPRETASI PADA TOPIK MEDAN LISTRIK. Prosiding Seminar Nasional Orientasi Pendidik Dan Peneliti Sains Indonesia, 2, 200–204. Retrieved from https://publishing.oppsi.or.id/index.php/SN/article/view/46